PENGANTAR BERPIKIR KRITIS

 

Buku ini merupakan buku pendukung dalam mata kuliah Penalaran Kritis pada Fakultas Biologi dan
Pertanian dan mata kuliah Filsafat dan Dasar-dasar Logika pada Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik
Universitas Nasional. Mata kuliah ini disampaikan untuk mengasah keterampilan berfikir kritis mahasiswa yang sangat diperlukan di zaman sekarang ini. Narasi begitu banyak berlalu lintas baik di media sosial (medsos) maupun di berita online, tapi tak mudah memastikan keabsahannya.
Mata kuliah ini diharapkan menjadi dasar bagi mahasiswa dalam melakukan analisis dan penalaran dengan menggunakan argumentasi, data dan fakta yang valid.
Pembentukan narasi yang tidak disertai fakta menimbulkan kebingungan pada masyarakat.
Modul ini merupakan pengantar kepada mata kuliah tersendiri yang telah dimulai empat tahun lalu dan kemudian dikembangkan menjadi sebuah manuskrip buku ajar yang membantu mahasiswa dalam proses pembelajaran tetang pemikiran kritis.

PENGANTAR BERPIKIR KRITIS
Copyright@2025, Fachruddin M. Mangunjaya, Muhammad Zulham
Pertama kali diterbitkan dalam bahasa Indonesia oleh:
Penerbit Merah Putih
JI. Salak I No. 79, Abadijaya, Sukmajaya, Depok – 16417
Email: admin@merahputihpanjipustaka.com
WA: 081219040506
Anggota (IKAPI): 483/JBA/2023
Website: www.merahputihpanjipustaka.com
Halaman: x + 162 halaman
Ukuran : 14,5 cm x 23 cm
ISBN : –
Cetakan: 2025
Penulis : Fachruddin M. Mangunjaya,
Muhammad Zulham
Editor : —
Design sampul :
Tata letak isi : Sofita HM
Hak cipta dilindungi oleh Undang-Undang.
Dilarang mengutip atau memperbanyak sebagian atau seluruh isi
buku ini tanpa izin tertulis dari Penerbit.

PT. Merah Putih Panji Pustaka, Company, Depok, is not
responsible for the contents of this book